Senin, 18 Juni 2012

Sket dance

       
   Anime ini bercerita tentang kehidupan sekolah yang menyenangkan, singkat cerita ada sebuah ekskul aneh buatan Bossun, ia mendirikan ekskul ini untuk menolong orang-orang yang sedang kesulitan dalam masalah apapun, ia mendirikan ekskul ini bersama Himeko dan Switch.
       Mereka mempunyai kepribadian dan kemampuan masing-masing. Bossun yang terlihat bodoh tapi sebenarnya mempunyai banyak keterampilan seperti kemamuan berkonsentrasi dalam memecahan masalah, pandai menggambar dan pandai membuat origami. Himeko yang mempunyai kekuatan yang diluar kemampuan wanita yang dulu sewaktu smp di panggil ONIHIME ( iblis) oleh orang-orang, tapi ia tetap memiliki sisi kewanitaannya, dan Switch yang tidak mau bicara sama sekali tapi bukan berarti ia pendiam, ia dan adiknya menciptakan softwere untuk berbicara menggunakan komputer jadi ia selalu berpergian membawa laptop yang di ikat di bahunya. Dan mereka kalau bekerja sama tidak ada yang tak bisa mereka lakukan.

 Begitulah singkat ceritanya, pokonya serudeh! rugi banget kalau kalian belum nonton! 
  
Ini link downloadnya ( eater-team, lulusub, moesub )
semuanya sub indonesia

"silahkan tunggu episode selanjutnya! rilis setiap hari minggu"